Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

[Blogtour & Giveaway] Randomness Inside My Head

Bismillah,



Hola sahabat lendyagasshi.
Sudah lama banget yaa...blogku gak ngobrolin buku. Kali ini, aku seneng banget karena berkesempatan ikutan Blogtour sekaligus mengadakan Giveaway bersama penulis buku kak Rijo Tobing.

Jangan lupa ikutan yaa...syarat dan ketentuannya bisa dibaca sampai akhir artikel ini. Yuuk, simak dulu...kenapa wajib baca buku kak Rijo Tobing yang berjudul ❝Randomness Inside My Head❞.

[Blogtour & Giveaway] Randomness Inside My Head

Data Buku

JudulRandomness Inside My Head
Penulis : Rijo Tobing

Jumlah Halaman : 124 halaman
Penerbit : self-publishing
Tahun terbit cetakan kedua : September, 2016

Harga : Rp 75.000,-
ISBN : 978-602-6300-12-6



Review Randomness Inside My Head 

Better Be Single

Kisah mengenai 2 sahabat perempuan yang masih sama-sama single, Zara dan Ava. Mereka sering bertemu untuk makan malam bersama dan mengobrol hal-hal ringan. Namun seringkali obrolan dua gadis ini adalah seputar pernikahan, karena usia mereka memang sudah sepantasnya memasuki usia pernikahan. Zara dan Ava sudah berusia 35 tahun dan tiap merayakan ulang tahun, mereka kerap merasakan hal yang sama.

"Happy birthday", Ava meletakkan kotak berwarna pink setelah selesai memesan minuman pada pelayan.

Zara tersenyum lebar dan berkata, "Terimakasih, seharusnya gak perlu repot-repot...", tangan Zara cekatan membuka kado dari sahabatnya tersebut. Dan terharu sambil berkata, "Oh, Avaaa...". Ia mengangkat dan memindahkan kado kecilnya yaitu sebuah tiket pesawat dan sebuah dompet pasport dari dalam box.

"Bagaimana kamu tahu kalau aku ingin ke Maladewa?"

Ava mengendikkan bahu, "Kamu menyebutkannya berkali-kali. Akhir bulan ini akan ada long-weekend, jadi tanggal di tiket itu sekitaran tanggal tersebut."

Zara tersenyum, "Maukah kau travelling denganku?"

"Oh...maaf, Zara. Aku tidak bisa. Akan ada pernikahan sepupuku di akhir minggu ini, kamu ingat?"

"Oh..", Zara tampak berhati-hati saat memilih kalimat selanjutnya.
"Aku tebak, kamu akan mengenalkan Jon kepada keluargamu di kesempatan itu, ya kan?"

"Kami putus pagi ini."

Zara terpaku atas perkataan sahabatnya karena ia merasa tidak menyangka. "Bagaimana bisa?"

"Ibunya terus saja protes bahwa usia menjadi penghalang bagi kami. Jon dan aku lahir di tahun yang sama, Itu artinya, usia kami sama-sama telah menginjakkan 36 tahun ini. Dan demi Tuhan, ulang tahun kami hanya terpaut 10 bulan."

"Apa yang sebenarnya Ibu Jon ingin katakan?"

"Beliau ingin menantunya lebih muda dari Jon, jadi ia bisa memiliki kesempatan untuk mempunyai anak dan tidak terlihat lebih tua dari Jon. Itu adalah alasan kuno yang pernah aku dengar sepanjang beberapa calon mertua."

Zara mengerutkan dahi,"Itu artinya, Jon juga tidak muda lagi."

"Yeah, dan kamu tahu bahwa kita memiliki dobel standart di dalam tatanan sosial kita. Semakin tua laki-laki dan semakin mapan, maka itu bukanlah masalah bila ia menikahi wanita yang lebih muda. Namun, sebaliknya. Untuk perempuan, semakin tua perempuan, pilihan kita akan semakin sedikit. Perempuan hanya boleh memilih lelaki yang lebih tua atau sepantaran. Bila laki-laki tersebut lebih muda, maka itu adalah hal yang tabu.

Zara menggangguk dengan lemas, tanda setuju.

"Dan kamu tahu yang terburuk, sebelum kami putus pagi ini, kami bertengkar. Dan Jon berkata bahwa ia kasihan padaku karena aku semakin tua dan pria seusiaku, tidak akan mengambil resiko. Bisa kau percaya itu?"

Zara menjadi marah dan berkata, "Kau tahu, aku sedari awal sudah tidak menyukainya."

Ava menghela napas,"Harusnya aku mendengarmu."

Akhirnya mereka larut dalam kisah yang panjang malam itu dan terus membicarakan mengenai kisah percintaan mereka yang selalu kandas.

"Oke, jadi apa resolusimu untuk satu dekade ke depan, Zara?"

Zara tampak lemas menggelengkan kepala, "Tidak ada resolusi. Aku hanya akan menjalani hari-hari terbaikku seperti biasa. Bila ada yang hadir lagi dalam hidupku, aku akan lebih selektif. Namun, tidak ada, aku akan tetap berbahagia seperti aku yang sekarang."


***

Tanpa Ava tahu, sebenarnya Zara beberapa hari yang lalu berpapasan dengan Alex, seorang sahabat lelaki mereka berdua. Dan Alex yang sangat berhati-hati saat berteman, juga baru mengetahui bahwa Zara dan Ava bersahabat dekat.

Pada suatu hari, Zara yang memang menyimpan perasaan dengan Alex berniat menyatakan perasaannya. It's now or never. Setelah berjanji di sebuah tempat yang biasa mereka datangi, Alex pun meng-iyakan dengan singkat. Tanpa berpikir panjang, Zara menuju tempat janjian mereka.

Shock!

Zara melihat Alex menggandeng seorang gadis yang belum pernah ia kenal sebelumnya. Dan mereka hang-out bersama. Di saat yang terpenting, Alex dan pasangannya tampak dalam keadaan yang buruk karena mabuk. Dan Zara benar-benar tidak mampu menahan hasratnya untuk menyatakan perasaannya.

Bagaimana kira-kira ending yang pas untuk cerita Better Be Single?





Kelebihan Randomness Inside My Head

Bagi yang suka banget sama kumpulan cerpen, buku Randomness Inside My Head berisi 12 cerpen yang berjudul :

Bid You Farewell 
Ali, The Beggar
Listenend to My Mother
Better Be Single
The Fire Exit
(One of Too) Many Girl Friends
Reunion
Take A Peek
A Short Break
Interlude
Missed You, Oppung
Prince Charming 


Dan istimewanya, buku tulisan kak Rijo ini dalam bahasa Inggris. Pasti semakin tertantang doonk...saat melahapnya.

Ya, 
Sejujurnya, aku juga punya ketakutan yang sama ketika membuka halaman per-halaman kisah yang dituturkan oleh kak Rijo. Takut tidak bisa memahami, karena sudah lama sekali tidak bersentuhan dengan Bahasa Inggris.

But,
It's magic!

Begitu melahap satu judul, kok rasanya gak bisa berhenti. Lanjut ke judul-judul berikutnya. Dan tentu saja, ini membuatku kembali akrab dengan beberapa kosakata Bahasa Inggris. Seru banget.

Saat zoom buku yang rutin kami lakukan di Kelas Literasi Ibu Profesional, aku dengan bangga bisa menceritakan beberapa kisah seru yang ditampilkan dalam cerpen kak Rijo. Uniknya, ide kak Rijo ini bener-bener fresh. Gak seperti kisah cinta yang mendayu, tapi sangat meninggalkan kesan yang mendalam setelah membaca buku Randomness Inside My Head.


Profil Penulis


Rijo Tobing.
Seorang penulis yang berlatar belakang pendidikan Teknik Industri dan lulusan salah satu Kampus Negeri terbaik negeri ini, ITB. Siapa yang tidak kenal dengan kampus berlambang gajah ini?

Dan stereotip lulusan ITB pasti satu. Cerdas.

Profil Penulis Randomness Inside My Head

Ya, aku pun merasakan keasyikan tersendiri ketika mengenal sosok beliau ini. Orangnya humble dan easy going. Karena mengenal secara pribadi inilah, aku sangat senang sekali ketika mendapat kabar bahwa beliau juga menulis buku. Dan hebatnya, buku Randomness Inside My Head ini masuk ke jajaran buku yang dijual di Periplus.

Wow.

Tidak hanya sampai di situ kekagumanku dengan kak Rijo, Meski usia terbilang terlambat dalam menerbitkan sebuah buku, namun beliau terus mengasah kemampuan di dunia literasi dan menyempatkan menulis di tengah kesibukan sebagai seorang Ibu dan usahanya di bidang design interior. Gaya bercerita yang asik dalam buku Randomness ini, menjadi sebuah point penting bagi para penikmat literasi. Kak Rijo juga sering mengadakan pelatihan menulis dan berbagi ilmu mengenai literasi.

Bagi yang ingin menikmati buku kak Rijo, bisa ikutan giveaway ini atau klik link berikut untuk melakukan pemesanan. Dijamin, pembaca mendapatkan insight mendalam mengenai kehilangan dan pentingnya menumbuhkan kembali sebuah harapan.

Link pemesanan : bit.ly/SkyBooks

Blogtour & Giveaway

[Blogtour & Giveaway] Randomness Inside My Head

Syarat dan Ketentuan ikut Giveaway Randomness Inside My Head :


(1) Follow IG @randomnessinsidemyhead @lendymut & @bacaanlendyagasshi

(2) Jawab pertanyaan berikut, sertakan nama dan tulis done bila sudah follow IG penyelenggara giveaway ini di kolom komentar.

“Bagaimana kira-kira ending yang pas untuk cerita Better Be Single?”


Boleh mengimajinasikan seluas-luasnya, sehingga author tertarik dan sahabat lendyagasshi bisa menjadi pemenang giveaway buku Randomness Inside My Head. Pemenang berhak mendapatkan 1 buah novel Randomness Inside My Head dan akan dikirimkan ke alamat pengiriman seluruh Indonesia.

Giveaway ini berlangsung seminggu. Sejak blogpost ini tayang hingga 1 Februari 2021 - 7 Februari 2021 jam 24.00 WIB. Pengumuman pemenang akan dilakukan 5 hari setelahnya di link blogpost yang sama.



Ikutaan yuuk...
Semoga menang yaa...


Jadwal blog tour

1. April Hamsa (8 - 14 Februari 2021)
https://www.keluargahamsa.com

2. Efi Fitriyah (15 - 21 Februari 2021)
https://www.resensiefi.my.id

3. Ipeh Alena (22 - 28 Februari 2021)
https://www.bacaanipeh.we.id


화이팅 
hwaiting!


With love,




83 comments for "[Blogtour & Giveaway] Randomness Inside My Head"

  1. Yihaaa, kak Rijo Tobing bloger/pengarang paporit akoohhh
    sukaa banget kalo kak Rijo menguraikan tentang karakter drakor. aku juga pollow Kompasiana doi. Semogaaa sakseis yaaa GA dan blogtour-nyaaa

    ReplyDelete
  2. Waaah..temanya sangat menarik nih.. Tapii..bahasa Inggris ya?? Hiks.. BTW pengen ngikut giveawaynya juga.. Hmm..capcus ke IG dulu ah..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Membaca cerita berbahasa Inggris ini bisa sekalian melatih Inggris kita juga nih ya mbak, karena biasanya aku pun belajarnya dari baca-baca buku yang aku baca.

      Delete
    2. Oya, ingat teman yg hobi banget baca n ngereview buku juga. Sepertinya akan tertarik dg buku dan GA ini.. kuteruskan ke dia ya..

      Delete
  3. kok ya aku familia ya sama Rija Tobing ini eh ternyata blogger dan penulis yang berkualitas dan memang bagus semua tulisannya. makasi teh udah sharing

    ReplyDelete
    Replies
    1. keren ya rija bikin tulisan dengan tema yang menarik trus menggunakan bahasa inggris

      Delete
  4. Tema ceritanya bukunya bagus nih setelah baca reviewnya jadi kepingin dapetin ga nya cuzz lah buka2 ignyaa

    ReplyDelete
  5. Gemes sama cerita better be single ini kak. Mhh menurutku ya, harusnya di akhir cerita si Alex terkejut dengan pengakuan cinta si Zara. Namun akhirnya Alex harus jujur kalo ternyata ia ada rasa sama Ava. Hihihi biar tambah rumit deh, sementara Ava kan harus selektif karena usia. Gak mau terjebak dalam kisah cinta segitiga. Apalagi tau kalo sahabat terdekatnya menyimpan rasa pada Alex. Makanya better for Ava to be single.

    ReplyDelete
  6. wahh buku kak Rijo...
    keren ya ini bukunya teh, cerpen cerpen yg menarik dalam bahasa inggris
    yg paling favorit dari buku ini menurut teh lendy yang mana? yg Better Be Single kah?

    ReplyDelete
  7. Udah follow semua dong 😀

    Baiklah. Berdasarkan dari drama True Beauty yang mirip-mirip kisah Ava-Alex-Zara. Mending Zara ungkapin deh perasaannya ke Alex. Biar cepat move on kayak Seo-jun.
    Noh Mbak Soojin akhirnya mengungkapkan perasaan juga kan, biar nggak jadi bisul.

    Kan semisal ditolak, berarti sudah bisa buat move on.

    Soal gimana endingnya, au ah.. 😂😂 gimana baiknya kuserahkan pada Tuhan dan kak Rijo aja 😂😂

    Tapi kalau Zara butuh love advice, bilang aja ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebelum zara yang minta love advice dari dirimu, aku maju duluan, rani eonni :D :D

      Delete
  8. Wah, wah, waaah asyik juga ya kl menang dan dpt bukunya Better Be Singlenya Kak Rijo. Yp udahlah buat yg muda2 aja xeh coz bunda mah jarang banget ber IG-ria.

    ReplyDelete
  9. Kok seru banget sih jadi didalam bukunya ada beberapa cerita gitu ya teh, penasaran aku pengen punya bukunya untuk meningkatkan target membacaku tahun ini. Karena selama ini lebih sering baca lewat gadget.

    ReplyDelete
  10. Pas baca namanya familiar banget, berasa kenal, ternyata blogger juga tho, pantesaan. Waduuh jadi kepo sama endingnya, Zara menyatakan perasaannya ga yaaa, sama siapa yaa, eaaa aku jadi penasaran.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku jadi ingin membaca cerita lainnya loh teh, ini baru baca reviewnya teh Lendy aja bagus banget jadi aku penasaran banget dengan cerita lanjutannya.

      Delete
  11. Saya pernah nih ikutan blog tour. Seru juga, ya. Btw, jadi penasaran nih sama Zara. Dia akhirnya memilih single atau enggak? Hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama akupun pensaran, apakah si Zara jadi single aja, apa gimana. Juga perasaan Zara kalau tahu Ava menikah

      Delete
    2. Ayo atuhlah kita baca bukunya. Udah lama juga saya gak baca buku berbahasa Inggris. Itung-itung mengasah lagi kemampuan bahasa Inggris.

      Delete
  12. Wah keren, pake bahasa inggris, pantes judulnya beda sama kumcer kebanyakan, bisa buat belajar bahasa inggris sekalian nih

    ReplyDelete
  13. Pakai Bahasa Inggris ya? Wkwk
    Menarik sih kak kalau emang pengen banget ngasah skill bahasa juga. Aku juga udah lama gak baca2 konten yang pakai bahasa inggris jadi agak kagok aja :)

    ReplyDelete
  14. Cucok nih buat yang hoby membaca dan lagi mengasah skill bahasa inggris ...

    ReplyDelete
  15. Wah kece nih, referensi buku bukunya. Saya lagi nyari nih buku - buku berbahasa inggris yang menarik. Rekom bgt ya?

    ReplyDelete
  16. wah bukunya dalam bahasa inggris ya? cocok buat yang sedang melatih kemampuan bahasa inggrisnya nih

    ReplyDelete
  17. Penasaran pengen baca tapi pas tau pake bahasa inggris kok jadi maju mundur ya? hiihi.. Semenjak punya anak emang jadi jarang bersentuhan sama bahasa inggris, padahal bahasa inggris penting juga ya...

    ReplyDelete
  18. Kadang pengen juga nulis kayak cerpen gitu kayak kak rijo tobing.. asli ngalir banget ceritanya..

    ReplyDelete
  19. Menarik ya Lend bukunya buat dibaca nih... Covernya juga sukaakk...apalagi penulisnya juga memang sudah pengalaman dan kayaknya orangnya asik ya Lend...

    ReplyDelete
  20. Kok aku ngebayangin gimana salah satu dari Aya atau Zara menikah duluan, salah satu dari mereka pasti akan merasakan kehilangan dan perih ya.

    Mereka bersama di usia yang tidak muda dan sering menghabiskan waktu bersama. Keren ini ceritanya. Jadi inget jaman single, aku juga suka hang out bareng temen lepas dari kerejaan. Yaa yang diobrolin juga tentang pernikahan juga dan usiaku saat itu ya usia usia matang untuk menikah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ngerasa relate dong ya dengan cuplikan cerita ava dan zara di atas :) salam kenal, mbak

      Delete
  21. ih baru mau comment penasaran sm endingnya...
    Kloa ku jadi zara mah aku ga bakalan jadi ngomong deh #eh...
    coba deh mikir2 dulu gimana ending yg indah utk cerpen inih nanti balik lagi utk ikutan GAnya siapa tahu dapet bukunya Yes...!

    ReplyDelete
  22. Aku baru kali ini membaca nama Rijo Tobing.. ternyata karyanya cukup bagus, ya, mbak..

    ReplyDelete
  23. Duh penasaran banget sama ceritanya Zara apakah akan menikah gak yah?

    ReplyDelete
  24. Ini kalau dibikin film pasti seru deh, soalnya ceritanya mengalir dan sesuai dengan apa yg ada di masyarakat.

    ReplyDelete
  25. Menarik sekali ceritanya. Pingin dapet bukunya, mau ikutan GAnya ah. Lumayan juga ini bukunya pake bahasa inggris, sekalian belajar

    ReplyDelete
  26. Kedua kalinya bunda kunjungi rmh online Lendy, bunda tetap sangzt tertarik dengan sinopsis buku BETTER BE SINGLE yg memuat beberapa cerpen. Tapi..bu da mlipir dulu ya buzt yg muda2 fl giveawaynya.

    ReplyDelete
  27. Pas baca intronya mengingatkan kisahnya yang hampir sama dengan sahabatku, ya walaupun umur kamu agak berbeda dengan Ava dan Zara tapi ngerasa kena banget sering yang di omongin pernikahan.

    Mau ikutan gabung giveaway juga biar tahu kelanjutan kisah cinta mereka.

    ReplyDelete
  28. good to know we have more and more English novels written by Indonesian writers. Ceritanya seru sepertinya mbaaa

    ReplyDelete
  29. Ya Allah... pakai bahasa Inggris? tadinya udah tertarik banget dengan sinopsis better be single. Tapi pas baca bahasanya... xixixi... jadi mikir mau beli. Tapi biasanya bahasa inggris novel tuh justru santai ya. Saya pernah punya novel bahasa inggris juga dan nyaman aja bacanya dan ga sadar khatam.. duh.. khatam.. hiks

    ReplyDelete
  30. ceritanya kak rijo selalu seru
    baca artikel kak lendy nggak kalah seru tuh
    jadi ikut terbawa

    ReplyDelete
  31. Baca singkat mengenai sinopsisnya cukup menarik apalagi bertema dilema orang masih single di usia yang sudah seharusnya berkeluarga.
    bukunya berbahasa inggris ya ? Lumayan untuk sambil belajar kosa kata inggris lebih dalam sih

    ReplyDelete
  32. Wahh mantap tu keknya ikut Give away Bukunya,
    Jadi Penasaran juga isinya,
    Kepoin ah 🤩

    ReplyDelete
  33. Bukunya unik karena endingnya tergantung imajinasi pembaca ya.
    Ditulis dalam bahasa Inggris , jadinya kita yang baca bisa melatih kemampuan dan dapat kosa kata baru lagi dari buku ini.

    ReplyDelete
  34. Jadi penasaran bagaimana kira-kira akhirnya ya, hehehe. Aku pengen ikutan juga GA nya siapa tau hoki hehehhe

    ReplyDelete
  35. Jadi pengen baca antologi cerpennya Rijo Tobing nih. Apalagi dari judul-judul cerpennya berasa gaul gitu, dan aku mulai merasa bacanya nggak akan pusing hehe.

    ReplyDelete
  36. Teknik Industri ITB, tapi piawai mengamati realitas sosial dan menuangkannya dalam bentuk cerpen. Dalam bahasa Inggris pula. Keren lah

    ReplyDelete
  37. Jadi mau cobain nih baca antologi cerpennya Rijo Tobing nih. Dah gth judul2 nya bener2 bagus ya

    ReplyDelete
  38. Iyaaa ITB identik dengan cerdas ya mbaa... keren ih..cerpen bhs inggris pula ya. Aku udah lama nggak baca cerpen euy 😅 mupeng teh.. cinta2an kan ya.. halaaaj aku sukaaa

    ReplyDelete
  39. Done...ikutan ya....endingnya menurutku Zara nembak Alex dan ditolak mentah-mentah oleh si cowok karena ia tidak cinta Zara makanya mengajak cewek temannya untuk menemani biar Zara benci pada Alex..

    ReplyDelete
    Replies
    1. awww.. bisa jadi, mbak, hehe. salam kenal, yaaa :)

      Delete
  40. Wah asyik kalau kisah cintanya bukan tipe yang mendayu-dayu. Soalnya kalau baca buku esp yang genre kisah cinta, saya nggak suka yang terlalu mendayu atau mellow2 gimana gitu.

    ReplyDelete
  41. refrensi bukunya menarik juga nih. apalagi isinya ada kumpul2 cerpennya.

    pengen deh menangin give awaynya. segera dicoba deh...

    ReplyDelete
  42. Done

    Pengin sih endingnya Alex dan Jon mengemis cinta Zara karena sesuatu hal. Paling jengkel kalau ada yang meremehkan perempuan berusia 30 up gitu. Ga segitu desperate juga keleus ya soal menikah, kok ya sampai hati tuh mamanya Jon mempengaruhi anaknya dengan alasan yang nonsense kalau menurutku.

    Jadinya ya gitu deh, penginnya Alex dan Jon kapok menyepelekan perempuan dengan menyadari begitu berharganya Zara bagi mereka.

    ReplyDelete
  43. Sedih banget pas baca sinopsisnya tentang dilema yang yang disebabkan oleh pemikiran masyarakat luas soal umur seseorang menikah, jadi penasaran sama alur ceritanya dan bagaimana cara pemecahan masalah dari si tokoh wanita ini.. menarik banget!!!

    ReplyDelete
  44. Wuih adik sekampus aku ya penulisnya. Btw, keren nih bukunya. Dari judulnya aja udah menggelitik, bikin penasaran. Jadi kepengen baca deh ih. Cus ke linknya ah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hai, teh nia, kita satu grup di Mamah Gajah ya, hehe.. salam kenal, teteh :)

      Delete
  45. kepalaku juga isinya banyak yang random hehehe... but it's interesting to read others' randomness. Good luck for the GA

    ReplyDelete
  46. Aku belum kenal penulisnya tapi bagus ya dikemas cerpen dalam bahasa Inggris. Bikin minat baca dan mempelajari bahasa inggris jadi terpenuhi. Karena klo buku luar yang bahasa inggris harganya ampun mahal

    ReplyDelete
  47. Wohoooo ini bakalan seru sepertinya.. kudu punya bukunya nih mba Lendy, soalnya kalo lihat judul-judulnya cerpennya sepertinya bakal betah dan suka deh..

    Jadi pensaran sama GA-nya, cuss ah meluncur. good luck ya mba...

    ReplyDelete
  48. Buku kak Rijo emang selalu kece ya teh
    aku jadi pengen baca yg ini juga
    meski dalam bahasa inggris, tetap bisa mudah dipahami ya teh ceritanya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dekaaa ... ikut GA-nya ga? Kamu belum punya buku yang ini kayaknya, hehehe ;)

      Delete
  49. Jadi endingnya bisa tergantung aku nih, jadi pingin baca juga. Kira-kira Zara mengutarakan poerasaanny agak ya endingnya? eh malah tanya :-D

    ReplyDelete
  50. DONE

    Baiklah. Saya coba untuk menjawabnya.

    Kalau endingnya mending Zara nyatakan saja perasaan. Memendam memang akan menghindarkan dari kekecewaan tetapi akan lebih kecewa jika sebenarnya tidak mencoba.
    Hmm bukan berarti bahwa cinta coba-coba sih tapi apapun itu diutarakan jauh lebih mengobati daripada tidak sama sekali

    ReplyDelete
    Replies
    1. sip bangettt... salam kenal, mbak rahmah ;)

      Delete
  51. Kreatif banget penulis buku ini, sayang tulisan dalam bahasa Inggris saya tidak.bisa baca Mak,hiks

    ReplyDelete
  52. Jujur aja nih teh, aku udah setahun terakhir belum ada baca buku. Melihat ada giveaway ini jadi mau join deh

    ReplyDelete
  53. Kisah yang diangkat menarik banget ya dsn ternyata dalam bahasa Inggris oleh orang Indonesia! Wow! Btw teh, blogtour itu seperti apa ya? Masih kurang paham sama mekanismenya. Hehehe...

    ReplyDelete
  54. Bisa dibaca sekali duduk nih Uni. Ceritanya bagus ya sederhana tapi konfliknya mengena. Jadi pengen baca beneran.

    ReplyDelete
  55. owhh...jadi penasaran dengan endingnya tapi udah lama banget ngak baca novel english dan memang udah lama ngak baca novel juga, kebanyakan nonton drakor hahaha apalagi banyak ongoing yang menggoda. Tapi pingin baca juga nih soalnya resolusiku tahun ini mau banyak baca buku.

    ReplyDelete
  56. Walaupun berbahasa Inggris dan bahasa enggresku kek gtu2 alhamdulillah aku bisa menikmati kumpulan cerpennya :D
    Gak tahu knp ngrasa cocok sama musimnya apalagi covernya hujan2an gtu haha :D
    iiissh gak ada kata terlambat menerbitkan buku, semoga kita semua selalu semangaaat yaaa :D
    Sukses GA-nya mbak Lendy :D

    ReplyDelete
  57. Wah ceritanya bikin penasaran nih..saya lagi asik baca tau2 bersambung hehe. Endingnya kira2 happy ending ga ya..? Semoga happy ending yaa..

    ReplyDelete
  58. Kok jadi penasaran juga, kegalauan usia 30 ++ nih, bukunya versi Inggris ini ya? Yg versi Ind ada mbak?

    ReplyDelete
  59. Aku mau coba cari bukunya. Menarik nih. Apalagi bahasa Inggris. Trus pengarangnya blm pernah aku baca bukunya .

    Jarang2 nih buku ditulis dlm bahasa Inggris padahal penulisnya orang Indonesia :D

    ReplyDelete
  60. akhirnya zara dan ava menikah. saat akad, terjadi gempa bumi dan likuifaksi. gunung meletus menyemburkan awan panas ...

    tenang sodara2, ini cuma imajinasi!

    ReplyDelete
  61. Baca satu cerpennya menarik deh...Jadi penasaran sama cerepen lainnya. Buku-buku kumpulan cerpen gini kadang kusuka baca juga...

    Baca buku Bahasa Inggris gitu lumayan ya buat latihan kemampuan kita...Jangan nonton doang yang pake subtitle inggris mulu hahaha

    ReplyDelete
  62. Lengkap banget tulisannya jadi bisa tahu banyak hal dari tulisan ini saya, nunggu deh besok ada apa lagi ya

    ReplyDelete
  63. Aku baru tahu nih tentang buku karya Kak Rijo Tobing. Temanya menarik. Pakai bahasa inggris pula. Kangen banget baca fiksi pakai bahasa inggris. Sudah lama banget nggak baca buku.

    ReplyDelete
  64. Cerita dua sahabat begini mengingatkanku akan kisahku dlu sma shabat kemna2 berdua rekomen aku baca buat mengenang masa2 dlu

    ReplyDelete
  65. Menarik banget nih bukunya. Rasanya udah lama nggak baca buku setipe ini. Keren.

    ReplyDelete
  66. Semakin penasaran dengan jalan cerita lengkapnya nih. Tapi, apakah aku bisa membaca novel bahasa inggris? hiksss.. wkwkw

    ReplyDelete
  67. Btw sebelumnya aku tipe orang yg suka baca spoiler. Jadi gimana nih kak si zara? Hihi. Single gak jadinya?

    ReplyDelete
  68. Kisah Better Be Single ini related banget sama banyak orang, termasuk saya dulu hehehe. Tapi kok bahasa inggris ya, antara tertantang tapi juga takut salah mengartikannya saat membaca hehehe

    ReplyDelete
  69. Cerita yang menarik mbak. Tentunya mengangkat kisah hidup yang saat ini juga dialami oleh sebagian orang di luar sana. Semoga menginspirasi dan menguatkan mereka yang memiliki kondisi sama.

    ReplyDelete
  70. Suka banget dengan ide dan konsep jalan ceritanya, sepertinya memang harus baca langsung sih ini bukunya

    ReplyDelete